Salah satu keunggulan yang ditawarkan teknologi komunikasi sekarang ini adalah kemungkinan bagi sipenerima komunikasi untuk lebih langsung mengendalikan pesan-pesan yang ditransmisikan. Kini penerima komunikasi lebih dapat menentukan pilhan-pilihan yang diinginkan atau dibutuhkanny, seperti memperoleh informasi tentang apa yang diinginkan, serta kapan pun melakukannya.
Bell (1979) menyebutkan beberapa wujud sistem komunikasi yang dihasilkan oleh kemajuan teknologi.
- Jaringan pengolahan data yang memungkinkan orang berbelanja cukup dengan menekan tombol-tombol komputer di rumah masing-masing. Pesanan akan dikirim langsung ke rumah pemesan oleh toko tempat berbelanja.
- Bank informasi dan sistem penelusuran, yang memungkinkan pemakaian menelusuri informasi yang diperlukan serta memperoleh kopi cetakannya dalam sekejap mata.
- Sistem teleks, yang menyediakan informasi mengenai segala rupa kebutuhan. Seperti berita, cuaca, nformasi finansial, iklan terklasifikasi, katalog segala macam produk dan sebagainnya, lewat layar televisi di rumah masng-masing.
- Sistem faksimili, yang memungkinkan pengiriman doumen secara elektronik.
- Jaringan kompuetr interktif, yang memungkinkan pihak-pihak erkomunikasi mendiskusikan informasi melalui komputer.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar